Ibukota
Kapolres Metro Jakut Resmikan Kantor Polsubsektor Volker Polsek Tanjung Priok.
Jakarta,Hariansentana.com – Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol. Sudjarwoko meresmikan Kantor Polsubsektor Volker Polsek Tanjung Priok Jakarta Utara, Selasa (15/12).
Pospol di bangun Guna menekan angka kriminalitas yang ada di wilayah Volker kelurahan Tanjung Priok Jakarta Utara.
“Pembangunan pospol ini merupakan wujud kecintaan dari masyarakat terhadap Polri”terang Sudjarwoko dalam sambutannya.
Jadi kepada setiap anggota yang nantinya menempati Pospol ini dikatakannya agar tidak disalah gunakan dan bisa dimanfaatkan untuk berkolaborasi antara polsek dengan aparat pemerintahan setempat.
“Pembangunan Polsubsektor ini sendiri juga berkat kerja sama antara Polres Metro Jakarta Utara dan BUMD Jakpro sebagai bagian dari program Company Social Responsibility (CSR) dan masyarakat”jelas Djarwoko.
Untuk itu Sudjarwoko juga mengucapkan terima kasih terhadap Jakpro yang telah membantu dalam pembangunan ini.
Untuk di ketahui Bangunan Polsubsektor ini di bangun di aset fasum memiliki luas tanah 12 x 16 meter persegi, dan luas bangunan 12 x 6 meter persegi, dengan jumlah 8 ruangan terdiri dari ruang pelayanan, ruang kapolsubsektor, ruang tamu, ruang istirahat, musholah, kamar mandi, teras dan gudang, serta 12 personil yang terbagi dalam 3 shift.
Sementara itu Iwan Takwim Project Manajer Jakpro dalam sambutannya mengatakan, pembangunan Possubsektor ini merupakan bagian interaksi antara Jakpro dengan stakeholder yang ada di wilayah Jakarta Utara.
“Terlebih di Jakarta Utara, kita memiliki beberapa proyek pembangunan seperti pembangunan Jakarta Internasional Stadium (JIS) dan LRT. Karenanya interaksi dengan warga sangat diperlukan. Kita berharap kolaborasi dengan Polres Jakarta Utara dan elemen masyarakat lainnya dapat terus berlanjut,”ujarnya.
Penulis : Tarno