Connect with us

Daerah

Patroli Jalur Ilegal, Satgas Pamtas Yonif 642/Kapuas Berhasil Amankan 42,928 Kg Narkoba

Published

on

Sambas-Kalbar, Hariansentana.com – Satgas Pamtas Yonif 642/Kapuas berhasil mengamankan 2 kotak kardus yang berisi 40 paket Narkoba Golongan I jenis Sabu-sabu, yang ditemukan oleh personel Pos Gabma Sajingan pada saat melaksanakan kegiatan patroli patok perbatasan dan jalur ilegal, di Jalur Inspeksi Patroli Perbatasan (JIPP) wilayah Dusun Aruk, Desa Sebunga, Kec. Sajingan Besar, Sambas.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642/Kapuas, Letkol Inf Alim Mustofa, dalam rilisnya di Pos Koki Sajingan Terpadu, Sambas, Kalbar, Senin (8/3/2021).

Dansatgas mengatakan, pada hari Minggu, tanggal 7 Maret 2021 sekitar pukul 13.00 WIB, personel Pos Gabma Sajingan yang dipimpin Letda Inf Agus Sala, berhasil mengamankan 2 kotak kardus yang berisi 40 paket Narkoba Golongan I jenis Sabu-sabu seberat 42,928 Kg, dibungkus menggunakan kemasan teh, yang ditemukan saat  melaksanakan kegiatan patroli patok perbatasan dan jalur ilegal, di JIPP wilayah Dusun Aruk, Sambas.

“Kegiatan patroli yang semakin gencar kita laksanakan ini menindaklanjuti penekanan dari Bapak Pangdam XII/Tpr selaku Pangkoops dan Danrem 121/ABW selaku Dankolakops pada awal tahun 2021 yang lalu, untuk lebih memperketat penjagaan, serta meningkatkan intensitas patroli, di seluruh wilayah perbatasan Indonesia Malaysia,” ungkapnya.

Dansatgas menegaskan bahwa pencapaian hasil ini merupakan kerja keras dari personel Satgas Pamtas Yonif 642/Kapuas melalui hasil pengumpulan informasi dari Satgas Intel dan Satgas Teritorial yang berada di wilayah perbatasan, serta analisa lebih lanjut yang dilakukan oleh Staf Intel Satgas Yonif 642.

“Kedepan sinergitas Satgas Pamtas dengan Satgas Intelijen, Satgas Teritorial, PLBN Aruk, Karantina Pertanian Aruk, Imigrasi Aruk, BNN Provinsi Kalbar dan Polda Kalbar yang berada di perbatasan semakin erat, sehingga input informasi yang didapat akan lebih banyak lagi,” tuturnya.

Selanjutnya untuk penyelidikan lebih lanjut, kasus ini akan dilimpahkan ke pihak Subdit 3 Dit Narkoba Polda Kalimantan Barat dan BNN Provinsi Kalimantan Barat.

(Pen Satgas Yonif 642).

Daerah

Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61, Lapas Semarang Ikuti Kegiatan Donor Darah

Published

on

Semarang – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61, petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Semarang mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Tengah. Kegiatan ini juga digelar sebagai bentuk kepedulian sosial dan kontribusi nyata kepada masyarakat.

Kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh petugas Lapas Semarang, tetapi juga melibatkan pegawai dari berbagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan eks-Karesidenan Semarang. Para peserta secara sukarela menyumbangkan darahnya sebagai wujud solidaritas dan kemanusiaan.

Kepala Lapas Kelas I Semarang, Mardi Santoso menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan yang ke-61 untuk mengusung semangat Pemasyarakatan PASTI Berdampak dan Bermanfaat.
“Donor darah ini menjadi salah satu bentuk nyata bahwa kami, jajaran pemasyarakatan, tidak hanya menjalankan tugas pokok, tapi juga hadir dan peduli terhadap sesama,” ungkap Kalapas.

Melalui kegiatan ini, semangat pengabdian dan nilai-nilai kemanusiaan semakin tertanam dalam diri para petugas pemasyarakatan. Momentum Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61 ini pun menjadi pengingat bahwa kerja pemasyarakatan tidak berhenti di balik jeruji, tetapi juga memberi manfaat bagi masyarakat luas.

Continue Reading

Daerah

Meriahkan HBP Ke-61, Lapas Semarang Gelar Porseni bagi WBP

Published

on

Semarang – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Tengah, Kunrat Kasmiri membuka Pekan Olahraga dan Seni Warga Binaan Pemasyarakatan di Lapas Kelas I Semarang, Senin (14/04).

Upacara dilaksanakan di Aula Kunjungan Lapas Kelas I Semarang diikuti oleh petugas Lapas Semarang dan atlet olahraga yang merupakan perwakilan warga binaan pemasyarakatan pada tiap blok.

Dalam upacara tersebut, petugas membacakan janji wasit yang diikuti oleh petugas dan WBP yang terlibat dalam lomba. Sementara itu, Kunrat Kasmiri dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini dapat membangun silaturahmi dan komunikasi diantara petugas dan WBP.

“Di dalam badan yang sehat, terdapat jiwa yang sehat, artinya keseimbangan antara badan dengan jiwa kita. Harapan kita dengan olahraga ini, juga muncul sportifitas, artinya kita harus mengakui keunggulan.” Ujar Kunrat.

Kakanwil juga mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, yang mana terdapat beberapa rangkaian kegiatan bermanfaat menjelang perayaan hari tersebut. Upacara ditutup dengan pelepasan balon sebagai simbol bahwa Pekan Olahraga dan Seni Warga Binaan telah dibuka.

Kemudian Kepala Lapas Semarang, Mardi Santoso mengatakan, akan ada beberapa olahraga yang dilombakan, diantaranya, voli, catur, tenis meja, kontes menyanyi dan kebersihan blok. Peserta lomba merupakan WBP dari perwakilan blok. Nantinya juara lomba akan mendapatkan apresiasi berupa hadiah yang layak.

Continue Reading

Daerah

Lapas Kelas 1 Semarang Sosialisasikan Pemantapan Blok Khusus

Published

on

SEMARANG – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Semarang terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pembinaan dan tata kelola lembaga pemasyarakatan. Salah satunya melalui kegiatan sosialisasi pemantapan blok hunian khusus bagi warga binaan penerima Surat Keputusan (SK) Reintegrasi seperti Pembebasan Bersyarat (PB), Cuti Bersyarat (CB), dan Cuti Menjelang Bebas (CMB).

Kegiatan ini digelar pada Rabu dan Kamis (09–10 April 2025), bertempat di Aula Kunjungan dan Blok Janaka Lapas Kelas I Semarang. Sosialisasi ini diikuti dengan antusias oleh para warga binaan, yang menunjukkan semangat untuk mengikuti program pembinaan lanjutan menjelang bebas.

Sosialisasi disampaikan oleh jajaran pejabat eselon III, yaitu Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP), Kepala Bidang Pembinaan, Kepala Bidang Kegiatan Kerja, serta Kepala Bidang Keamanan dan Tata Tertib. Tujuannya adalah untuk memberikan pemahaman warga binaan terkait penempatan blok khusus dan mempermudah tata kelola serta pemberdayaan pembinaan, baik dari aspek kemandirian maupun kepribadian.

Kepala Bidang Pembinaan, Donny Setiawan menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan arahan langsung dari Kepala Lapas Kelas I Semarang, Mardi Santoso.

“Bapak Kalapas berencana menjadikan Blok Bima dan Blok Janaka sebagai blok khusus untuk warga binaan yang sudah menerima SK PB, CB, maupun CMB. Tujuannya adalah menyiapkan teman-teman ketika bebas agar siap terjun ke masyarakat dan berperan aktif untuk lingkungan sekitar,” ujar Donny dalam keterangannya.

Senada dengan hal tersebut, Kepala KPLP, Sastra Irawan, juga menyampaikan dukungannya terhadap arahan pimpinan.

“Arahan Bapak Kalapas perlu kita dukung bersama. Ini juga akan memudahkan petugas regu pengamanan dalam melakukan pengawasan dan menjaga keamanan serta ketertiban blok hunian,” ungkap Sastra.

Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal yang strategis dalam menciptakan sistem hunian yang lebih tertib, aman, dan mendukung proses reintegrasi sosial bagi warga binaan. Dengan pemantapan blok khusus, diharapkan pula terbangun ekosistem pembinaan yang kondusif, sehingga warga binaan yang telah memasuki masa reintegrasi dapat lebih fokus mempersiapkan diri menghadapi kehidupan pasca-pembebasan dengan bekal mental dan keterampilan yang memadai.

Continue Reading
Advertisement

Trending