Connect with us

Musik & Film

Film 6,9 Detik,  Dedikasi  Lola  Terhadap Prestasi Atlet Panjat Tebing

Published

on

Jakarta, Sentana – Sutradara Lola Amaria kembali menghadirkan sebuah film terbaru. Setelah sukses lewat Lima (2018), kini dia memperkenalkan film bertajuk ‘6,9 Detik’.

6,9 Detik adalah film tentang perjuangan Aries Susanti Rahayu yang merupakan atlet nasional dari cabang olahraga panjat tebing. Perempuan asal Grobogan, Jawa Tengah, menjadi perbincangan dunia karena meraih medali emas di Asian Games, Jakarta-Palembang 2018 lalu.

Film 6,9 Detik mengisahkan kehidupan Aries Susanti Rahayu sebelum menjadi atlet nasional hingga berjuluk ‘Spiderwoman’. Kehidupannya sebelum menjadi atlet ternyata penuh perjuangan dan mengharukan.

Sang Spiderwoman, Aries Susanti Rahayu mengaku bangga kisah hidupnya bisa diangkat ke layar lebar lewat film 6,9 Detik. Apalagi film ini menjadi pengalaman pertama dirinya sebagai aktris sekaligus bintang utama dalam sebuah film.

Lola Amaria selaku sutradara mengatak 6,9 Detik merupakan rekor standar internasional yang harus dipecahkan oleh para atlet pemanjat tebing bila ingin menjadi juara dalam cabang olahraga tersebut.

Aries Susanti Rahayu menyumbangkan dua medali emas dari panjat tebing untuk Indonesia pada Asian Games Jakarta-Palembang 2018 lalu juga pemecah rekor juara dunia dengan catatan waktu 6,9 detik kategori speed climbing.

“Kisah hidup dan prestasi Aries Susanti Rahayu sangat menginspirasi. Itu alasan mengapa saya tertarik mengangkat kisah hidupnya ke film,” ucap Lola Amaria. usai press screnning film 6,9 Detik di Jakarta Rabu (18/9/2019).

Menurut Lola latar belakang keluarga Aries yang sederhana bisa menjadi contoh bila kesuksesan bisa diraih meski banyak halangan.

“Jadi motivasinya dia diangkat sesuai kesepakatan dengan panjat tebing. Kemudian kami lakukan riset dan jadilah naskah ini beberapa bulan. Ada sport movie-nya, cuman kami membuat sebuah inspirasi, semiskin apapun kita kalau kita kerja keras pasti akan ada hasilnya kok,” tutur Lola.

Sang bintang Aries Susanti Rahayu yang akrab disapa Ayu ini menangis ketika menonton film yang dibintanginya tersebut. Menurutnya, ia tak menyangka kegigihannya itu sampai dibuatkan sebuah film.

“Menangis jadi teringat masa lalu aja sih. Semoga bermanfaat dan kasih inspirasi ke semuanya dan memperkenalkan panjat tebing ke kancah nasional dan internasional,” ujar Ayu yang mendedikasikan film ini kepada kedua orang tuanya, warga Grobogan Jawa Timur dan masyarakat Indonesia untuk tetap mendoakan dirinya dalam ajang Olympiade Tokyo 2020 menjadi yang terbaik.

 

Pangihutan S

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Musik & Film

Ari Lasso Gelar Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta bersama Pertamina

Published

on

By

Jakarta, HarianSentana.com – Penyanyi legendaris Indonesia Ari Lasso, siap menghibur para penggemarnya di empat kota besar di pulau Jawa, dengan judul “Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso”. Hal ini disampaikan Ari pada konferensi pers di Jakarta, Senin (08/5).

Ari berharap konser ini bisa menjadi momen istimewa yang tak terlupakan bagi semua GoodFelass (sapaan fans Ari Lasso) di kota Solo, Surabaya, Malang dan Jakarta.

“Saya sangat gembira bisa menghadirkan konser tiga dekade perjalanan cinta ini.
Saya ingin memberikan konser yang lebih intimate, dengan tata panggung dan tata cahaya yang berbeda dan kita sing along sepajang konsernya nanti,” ungkap Ari Lasso.

Konser “3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso” akan diselenggarakan pada tanggal:

• 10 Juni 2023 – Edutorium UMS, Solo
• 17 Juni 2023 – Westin Grand Ballroom, Surabaya
• 24 Juni 2023 – Graha Cakrawala, Malang
• 8 Juli 2023 – Tennis Indoor Senayan, Jakarta

Sebagai musisi legendaris dengan banyak karya hit di blantika musik Indonesia, Ari Lasso akan membawakan semua lagu-lagu hitsnya dari album pertama hingga album terbarunya, menelusuri perjalanan cinta dalam karirnya selama tiga dekade di tanah air.

Konser istimewa Ari Lasso akan turut dimeriahkan dengan penampilan spesial dari Mulan Jameela yang siap menghibur seluruh penggemar yang akan hadir nantinya.

Sementara VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso mengatakan, Pertamina siap mendukung gelaran tur ini untuk memberikan pengalaman spesial bagi para pelanggan Pertamina.

“Suatu kebanggaan bagi Pertamina untuk mendukung Ari Lasso, musisi legendaris Indonesia yang sudah tiga dekade berkarya. Harapan kami, dengan kolaborasi ini, Pertamina bersama-sama dengan Ari Lasso bisa menginspirasi para pecinta musik dan turut menggerakkan ekonomi kreatif tanah air,” kata Fadja yang juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk terus mendukung musisi dan karya-karya musik tanah air.(s)

Continue Reading

Hiburan

Luar Biasa, Grup Band Rohani UNDVD Rilis Album Perdananya “Gratitude”

Published

on

By

Jakarta, Sentana- Sungguh luar biasa anak- anak muda ini. UNDVD (undivided), sebuah band rohani kontemporer interdenominasi gereja, baru saja meluncurkan (rilis) album perdana lagu-lagu rohani kristen dengan judul Gratitude.

Rilis album perdana tersebut berlangsung di Fitco Eats and Cafe Panin Bank Centre di kawasan Jln.Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis siang (1/9/2022).

Band rohani yang terdiri dari anak-anak muda milenial ini memiliki visi untuk memberi dampak melalui kuasa penyembahan.

UNDVD merilis album perdana yang akan tersedia pada seluruh Digital Streaming Platform (DSP).

Sebagai band musik penyembahan kontemporer asal Jakarta, anggota UNDVD terdiri dari para penyembah dan musisi pelayan di gereja di sekitar wilayah Jabodetabek.

Meski berasal dari denominasi gereja yang berbeda-beda, namun para punggawa UNDVD sangat rindu melihat kehidupan setiap orang berubah.

“Kuasa penyembahan yang diangkat melalui musik rohani, akan mengubah dan dan berdampak bagi banyak kehidupan setiap orang,” ujar salah satu vokalis UNDVD, Patudu Manik kepada wartawan , di Jakarta, Kamis sore (1/9/2022).

UNDVD juga terus menyuarakan lagu-lagu bernuansa rohani melalui Channel YouTube-nya.Terdapat channel spontaneous worship, yang sekaligus melakukan aransemen lagu-lagu rohani yang telah ternama dibuat versi terbaru ala UNDVD.

“Kami juga melalukan coaching klinik: membuat lagu dari kidung jemaat, serta sumber yang alkitabiah lainnya,” pungkasnya.

Continue Reading

Hiburan

LSPR Kembali Selenggarakan Teater Festival dan Film Pendek Karya Mahasiswa 

Published

on

By

Jakarta,HarianSentana.com – LSPR Communication & Business Institute kembali menyelenggarakan rangkaian pertunjukan Teater Festival dan Film pendek karya Mahasiswa, sebagai agenda rutin tahunan yang akan tayang  di kanal YouTube LSPR TV pada Januari 2022.

Hal tersebut disampaikan Wakil Kepala Prodi Performing Arts Communication LSPR Jakarta, Greta Ariyati Mulyosantoso,  pada jumpa pers di Gedung LSPR Jl. K. H. Mas Mansyur,  Jakarta Pusat, Rabu (22/12). 

Menurut Greta, ada sekitar 22 pertujukan teater Festival hasil karya mahasiswa jurusan Bussiness Studies perkuliahan tahun pertama, dan 5 film Pendek produksi mahasiswa jurusan Performing Arts Communication (PAC), yang dapat disaksikan di Channel YouTube LSPR TV. 

Pada kesempatan tersebut, Greta juga menjelaskan bahwa teater festival merupakan  salah satu kurikulum untuk mengasah talenta mahasiswa di tahun pertama. “Teater Festival  adalah ajang mahasiswa semester satu  mengeksplorasi apa yang telah dipelajarinya selama ini terkait teater. Sedangkan  film pendek  adalah hasil karya mahasiswa dari jurusan PAC,” ungkap Greta.
Penulis, Subur

Continue Reading
Advertisement

Trending